Detail Cantuman

No image available for this title

Text

Moderasi beragama: perspektif al-Qur’an



Al-Qur’an sebagai wahyu Allah yang diiturunkan kepada Nabi Muhammad saw., berfungsi sebagai hidayah bagi umat manusia agar mereka dapat melaksanakan tugas dan fungsinya di bumi sebagai khalifah dan hamba Allah swt. Sebagai kitab hidayah, al-Qur’an lebih banyak menjelaskan persoalan manusia secara global dan pokok-pokoknya saja. Adapun penjelasan al-Qur’an lebih rinci terutama dari aspek ibadah, dilakukan oleh Rasulullah saw., yang memang diberikan kewenangan untuk memberikan bayan terhadap al-Qur’an, karena itu penjelasan beliau pastilah benar dan harus diterima sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari al-Qur’an. Buku yang berada di hadapan pembaca ini menyajikan secara singkat petunjuk al-Qur’an mengenai moderasi beragama dari segi esensi, eksistensi serta implikasinya. Hal ini sangat penting untuk diungkapan karena seringkali ada yang memahami istilah moderasi beragama sebagai hal yang negatif, karena mereka berpaham, bersikap dan bertindak moderat, seringkali sebagai pribadi atau kelompok yang tidak memiliki prinsip daam kehidupan beragama.
Buku ini berisi tentang:
Bab I Pendahuluan
Bab II Moderasi Beragama: Hakekat, Tantangan dan Urgensi
Bab III Moderasi Beragama dalam al-Qur’an dan Sunnah Rasulullah Saw
Bab IV Prinsip dan Peran Moderasi Beragama dalam Perspektif al-Qur’an
Bab V Penutup



Ketersediaan

Tidak ada salinan data



Informasi Detil

Penerbit Alauddin University Press : Makassar.,
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek


Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this


E-books UIN Alauddin Makassar

E-books UIN Alauddin Makassar coming soon.
Info selengkapnya