Detail Cantuman

Image of Bahasa Indonesia ragam iklan (kajian analisis wacana kritis)

Text

Bahasa Indonesia ragam iklan (kajian analisis wacana kritis)



Jika iklan dihubungkan dengan masyarakat, iklan merupakan produk yang lahir atas respon perkembangan mode hidup yang dijalani setiap masyarakat di era global. Iklan lahir untuk melengkapi mode hidup yang seiring waktu, iklan menjadi media awal memperoleh informasi atas suatu produk yang diiklankan. Iklan disajikan menggunakan media bahasa dengan gayanya tersendiri sebagai bagian dari praktik berbahasa yang dilangsungkan oleh masyarakat secara tertulis. Dikatakan sebagai praktik berbahasa, oleh karena di dalam iklan terdapat unsur bahasa tertulis yang menyajikan pesan bagi pembacanya. Peran bahasa dalam masyarakat menjadi media utama dalam berbagai aspek kehidupan bersosial. Jika dilihat secara umum, bahasa memiliki fungsi sebagai alat komunikasi yang paling efektif dalam segala aktivitas manusia. Demikian juga dalam hal kegunaan, bahasa berkembang berdasarkan zaman ke zaman. Berdasarkan berbagai fungsi dan peran bahasa yang sangat penting dalam kehidupan manusia dewasa ini, maka bahasa Indonesia ragam iklan juga secara khusus memiliki fungsi dan peran tertentu. Ragam iklan dirancang untung meyakinkan pembaca, mengandung makna yang dapat mengubah perasaan hati jadi senang, memudahkan pembaca menangkap makna yang disampaikan oleh penulis atau pengarang, dan menciptakan efek atas gagasan yang dikemukakan oleh pengarang sehingga dapat menciptakan kesan yang baik bagi pembaca yang bertujuan memengaruhi pembaca.
Buku ini berisi tentang:
Bab I Pendahuluan
Bab II Ragam Iklan
Bab III Teori Pengkajian Wacana Menurut Fairclogh dan Van Dijk
Bab IV Wacana Iklan Pendidikan
Bab V Wacana Iklan Politik
Bab VI Gaya Bahasa dalam Iklan Politik



Ketersediaan

Tidak ada salinan data



Informasi Detil

Penerbit Alauddin University Press : Makassar.,
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek


Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this


E-books UIN Alauddin Makassar

E-books UIN Alauddin Makassar coming soon.
Info selengkapnya